Timnas Indonesia U-17 akan bertemu dengan Timnas Korea Selatan U-17 dalam pertandingan Piala Asia U-17 2025. Laga ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jeddah, Arab Saudi, pada Jumat (4/4/2025).
Pertemuan antara Indonesia dan Korea Selatan bukan yang pertama kali di Piala Asia U-17. Kedua tim sudah bertanding tiga kali sebelumnya, dengan Indonesia meraih satu hasil imbang dan dua kali menelan kekalahan.
Di sektor penjaga gawang, Dafa Setiawarman besar kemungkinan akan tetap dipercaya oleh pelatih Nova Arianto. Dafa sendiri telah mencatatkan enam penampilan bersama timnas U-17 Indonesia.
Jika menggunakan formasi tiga bek, Nova mungkin akan memilih Putu Panji, Mathew Baker, dan Ida Bagus Cahya. Di lini tengah, kemungkinan nama yang dipasang adalah Fabio Azka, Daniel Alfrido, Evandra Florasta, dan Nazriel Alfaro.
Di lini depan, Indonesia bisa menurunkan Zahaby Gholy, Fadly Alberto, serta Mierza Fijartullah. Untuk posisi penyerang tengah, Josh Holong juga bisa jadi pilihan.
Indonesia akan berjuang meraih tiket ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar. Untuk itu, Indonesia harus memastikan diri lolos dari fase grup.
Prediksi Susunan Pemain:
Indonesia: Dafa Setiawarman; Putu Panji, Mathew Baker, Ida Bagus Cahya; Fabio Azka, Daniel Alfrido, Evandra Florasta, Nazriel Alfaro; Zahaby Gholy, Fadly Alberto, Mierza Fijartullah.